(PNS Pemkab. Balangan, Direktur STKOM SAPTA COMPUTER)

Rabu, 24 Februari 2010

INSTANSI YANG MENANGANI MASALAH PELAYANAN MASYARAKAT DI KOTA BANJARMASIN DIMINTA MENIRU MODEL PELAYANAN DI KABUPATEN BALANGAN

Permintaan ini dikemukakan Ketua Komisi I DPRD Kota Banjarmasin, Eddi Yusuf kepada Abdi Persada FM kemarin. Karena berdasarkan hasil kunjungan mereka ke Balangan baru-baru ini, di sana tidak didapati petugas pelayanan yang arogan dan tidak ramah kepada masyarakat. Padahal di Balangan masyarakat yang dihadapi merupakan warga desa, yang kebanyakan kurang mengerti birokrasi.
Di Balangan juga tidak ditemukan praktik percaloan dan pemerasan dari oknum aparat pemerintah. Menurut Eddy Yusuf di Banjarmasin seperti penerapan pelayanan perijinan terpadu, masih ditemukan beberapa keluhan warga kota Banjarmasin, yang kecewa dengan pelayanan yang diberikan. Begitu juga adanya ulah oknum yang arogan dalam pembuatan KTP dan KK. (FITRI AP FM)

http://radioabdipersada.com/v1/?p=1326

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Tuliskan Nama dan e-mail anda